Sang Imannuel Hadir untuk Kita Semua

Loading

Selasa, 29 November 2022

Pekan Adven I

Bacaan Pertama          : Yesaya 11:1-10

Mazmur Tanggapan    : Mazmur 72:2.7-8.12-13.17

Injil                             : Lukas 10:21-24

 “Aku bersyukur kepada-Mu Bapa, Tuhan langit dan bumi, karena semuanya itu engkau sembunyikan bagi orang bijak dan orang pandai, tetapi Engkau nyatakan kepada orang Kecil.” ( Lukas 10:21)

Saudara-Saudariku yang terkasih, tidak terasa kita sudah memasuki masa adven.  Dimana pada masa adven, kita menantikan kelahiran Sang Immanuel sejati yaitu Yesus Kristus. Yesus datang bukan sebagai raja atau orang kaya melainkan Ia datang sebagai seorang hamba yang lahir di kandang domba. Kelahiran-Nya di kandang yang merupakan tempat yang kotor dan bau. Bahkan tempat yang paling menjijikan bagi kita, namun Yesus mau hadir ditempat tersebut. Begitu pula dengan hidup kita yang selalu dipenuhi dengan dosa, hati yang kotor bahkan lebih kotor dari kandang tersebut. Namun Yesus mau hadir di dalam hidup kita, mengampuni kita, memulihkan kita, menyucikan kita dari dosa dan mengangkat kita menjadi Anaknya. Dengan demikian Allah ingin memperlihatkan kepada manusia betapa Ia sangat mengasihi dan menyayangi hidup kita.

Saudara-Saudariku yang terkasih, pada hari ini Injil ingin mengajak kita untuk kembali bersyukur dan bersukacita. Sebab kita telah melihat dan merasakan kehadiran Sang Imannuel dalam hidup kita. Di mana Ia selalu menemani kita dan menyayangi kita walaupun  kita selalu menyakiti hatinya. Selain itu, Yesus juga datang ke dunia bukan hanya untuk orang kaya, orang suci, orang benar saja tetapi ia juga hadir ditengah-tengah serigala. Bahkan Ia sampai mengorbankan dirinya wafat di kayu salib hanya untuk menembus dosa seluruh umat manusia karena Yesus mengasihi seluruh umat manusia. Oleh sebab itu saudara-saudariku yang terkasih, Di masa adven ini hendaknya kita untuk terus bersukacita menyambut Sang Imannuel ke dunia yaitu Yesus Kristus.

Fr. Rogerius Wibran Sugiyanto

This entry was posted in Tak Berkategori. Bookmark the permalink.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

error: Content is protected !!