Depok – Pemuda Katolik Komisariat Cabang (Komcab) Kota Depok periode 2024-2027 secara resmi dilantik oleh Ketua Pemuda Katolik Komisariat Daerah (Komda) Jawa Barat, Edi Silaban, di Ruang Calathea, Wisma Hijau. Acara pelantikan ini diawali dengan Orientasi Kepengurusan dilanjutkan dengan prosesi Pelantikan dan diakhiri dengan Misa Syukur.
Dengan mengusung tema “Gerakan dan Aksi Membangun Kota Depok yang Berkebudayaan Nusantara menuju Indonesia Maju,” diharapkan Pemuda Katolik dapat membawa perubahan positif bagi organisasi dan masyarakat. Tema ini juga mendorong kader-kader muda Katolik untuk berperan aktif dalam membangun masa depan yang lebih baik.
Misa Syukur
Memasuki Misa Syukur yang dipimpin oleh RD. Jimmy Rampengan. Dalam homilinya, Romo Jimmy berpesan agar Pemuda Katolik Depok semakin kuat dalam berproses bersama gereja demi membangun Kota Depok yang lebih baik. Pada akhir misa, Romo Jimmy memberikan berkat perutusan kepada para pengurus baru.
Orientasi dan Pelantikan Pengurus
Rangkaian acara dimulai dengan Orientasi Kepengurusan yang bertujuan mempersiapkan dan mematangkan pengurus baru periode 2024-2027. Orientasi ini diisi oleh Frater Mateus Elbert Bilyandi, Frater Vincentius Peter Ardi, Fidelis Laurdyan J., S.H. (Ketua Pemuda Katolik Komcab Kota Depok), dan Edi Silaban (Ketua Pemuda Katolik Komda Jawa Barat).
Pelantikan pengurus berlangsung dalam suasana khidmat, dipimpin oleh Edi Silaban, dan dihadiri oleh para undangan, termasuk Dewan Pembina Pemuda Katolik Komcab Depok, Pemuda Katolik dari Komcab Bogor dan Kabupaten Bogor, WKRI 7 Paroki se Dekenat Utara Keuskupan Bogor, ISKA Depok, dan FMKI, serta organisasi kepemudaan dan lembaga keagamaan di Kota Depok dari PC Perisai Depok, PD GPII Kota Depok, dan Pemuda Muhammadiyah Kota Depok.
Fidelis Laurdyan J., S.H., dalam sambutannya sebagai Ketua Pemuda Katolik Komcab Kota Depok, menyampaikan komitmennya untuk berkolaborasi dengan organisasi kepemudaan dan stakeholder di Kota Depok.
“Kami sangat berharap bisa berkolaborasi bersama untuk melawan stigma intoleransi di Depok. Mari kita bersama-sama membangun Depok yang lebih maju,” ujar Fidelis.
Ia juga mengucapkan terima kasih atas kepercayaan yang diberikan dan berjanji akan menjalankan organisasi dengan maksimal.
I Made Leo Wiratma, S.H., M.H., sebagai salah satu Penasehat Awam, juga memberikan sambutan, menyatakan dukungannya terhadap Pemuda Katolik Komcab Depok. “Kami akan selalu mengawal dinamika kegiatan Pemuda Katolik menuju Depok yang maju,” ujarnya.
Ketua Pemuda Katolik Komda Jawa Barat, Edi Murdani Sutrisno Silaban, dalam sambutannya mengucapkan proficiat kepada 24 pengurus yang baru dilantik.
“Pengurus Pemuda Katolik harus siap menjadi jembatan antara gereja dan masyarakat, membawa pesan kedamaian, solidaritas, dan persatuan. Teruslah bergerak, beraksi, dan melayani dengan hati,” pesan Edi.
Sementara itu, Antonius E. Hasibuan dari Kementerian Agama Kota Depok, dalam sambutannya menegaskan bahwa Pemuda Katolik Depok harus mampu melawan stigma intoleransi di Kota Depok dan menjadi garda terdepan dalam membela umat Katolik.
Acara berlangsung dengan lancar dan khidmat, serta dihadiri oleh berbagai tokoh agama, organisasi kepemudaan, dan masyarakat dari berbagai elemen di Kota Depok.
Reginal .R Capah